PRINSIP UTAMA KOMPUTER
komputer juga merupakan sebuah alat
elektronik yang mampu melaksanakan tugas diantaranya adalah menerima input,
memproses input sesuai dengan programnya, menyimpan perintah-perintah dan hasil
pengolahan, serta menyediakan output dalam bentuk informasi.
Ada 3 Prinsip pada
Komputer yaitu :
- Input (Masukan) adalah alat yang di gunakan untuk menerima masukan ,yang dapat berupa masukan data maupun program.
- Proses adalah CPU (Central Processing Unit) merupakan tempat pemrosesan instruksi-instruksi program. CPU terdiri dari 2 bagian utama yaitu Control Unit (CU) dan Unit Aritmatic dan Logika (ALU). CPU mempunyai simpanan yang berukuran kecil ,Register sebagai tempat penyimpanan kecil sebelum pemrosesan data.
- Output (Keluaran) adalah perangkat keras komputer yang digunakan untuk mengkomunikasikan hasil pengolahan data yang dilakukan oleh komputer untuk pengguna.
Fungsi Proses
Control Unit Merupakan bagian utama dari sebuah prosesor) yang bertugas untuk mengontrol semua perangkat yang terpasang pada komputer, mulai dari input device sampai dengan output device. Dengan fungsi sebagai berikut :
- Mengartikan Instruksi-Instruksi dari program komputer ,memabwa data dan alat input ke main memory dan pengambil data diri main memory untuk diolah
- Jika ada proses perhitungan akan dikirim ke ALU
- Hasil proses di bawa ke main memory untuk di simpan
ALU merupakan bagian dari prosesor yang memiliki tugas khusus untuk mengolah data aritmatika serta data logika. Dengan fungsi sebagai berikut :Output (Keluaran).
- Melakukan perhitungan aritmatika yang terjadi sesuai dengan instruksi program.
- untuk mengambil keputusan dari operasi logika.
Memory Utama (Main Memory)
Memori
utama adalah memori inti dalam suatu komputer dan merupakan media penyimpanan
dalam bentuk array yang disusun word atau byte, kapasitas daya simpannya bisa
jutaan susunan. Setiap word atau byte mempunyai alamat tersendiri. Data yang
disimpan pada memori utama ini bersifat sementara (volatile). Sebagian komputer memiliki hirarki memori
yang terdiri atas tiga level ,yaitu :
- Register di CPU, berada di level teratas. Informasi yang berada di register dapat diakses dalam satu clock cycle CPU.
- Primary Memory (executable memory), berada di level tengah. Contohnya, RAM. Primary Memory diukur dengan satu byte dalam satu waktu, secara relatif dapat diakses dengan cepat, dan bersifat volatile (informasi bisa hilang ketika komputer dimatikan). CPU mengakses memori ini dengan instruksi single load dan store dalam beberapa clock cycle.
- Secondary Memory, berada di level bawah. Contohnya, disk atau tape. Secondary Memory diukur sebagai kumpulan dari bytes (block of bytes), waktu aksesnya lambat, dan bersifat non-volatile (informasi tetap tersimpan ketika komputer dimatikan). Memori ini diterapkan di storage device, jadi akses meliputi aksi oleh driver dan physical device.
Tipe-tipe memori
Ada beberapa macam memori yaitu :
- RAM (Random Acces Memory)
- ROM (Read Only Memory)
RAM (
Random Acces Memory )
RAM digunakan untuk menyimpan data sementara yang dapat segera diakses oleh processor saat diperlukan. Maka ketika komputer dimatikan maka data akan juga terhapus. Secara konspetual RAM terbagi menjadi 4 yaitu :
a) Input strorage, digunakan untuk menampung input yang dimasukan lewat alat input.
b) Program storage, digunakan untuk menyimpan semua instruksi yang akan diproses.
c) Working storage, digunakan untuk menyimpan data yang akan diproses dan hasil proses.
d) Output storage, digunakan untuk menampung hasil akhir dari pemrosesan data yang akan ditampilkan ke alat output.
RAM juga terdiri dari 4 chip ,chip ini bisa menampung :
a) Data untuk diproses
b) Intruksi atau porgram, untuk memproses data.
c) Data yang telah diproses dan menunggu untuk dikirim ke output device, secondary storage atau juga communication device.
d) Instruksi sistem operasi yang mengontrol fungsi-fungsi dasar dari sistem Komputer
Fungsi RAM ialah :
1.
Menyimpan data yang berasal dari piranti
masuk sampai data dikirim ke ALU untuk diproses.
2.
Menyimpan data hasil pemrosesan ALU sebelum
dikirim ke piranti keluaran.
3.
Menampung program atau intruksi yang berasal
dari piranti masuk atau dari piranti pengingat sekunder.
Jenis-jenis RAM :
- SRAM (Static Random Access Memory) Jenis RAM yang dapat menyimpan data di dalamnya tanpa harus ada refresh dari CPU.
- EDORAM ( Extended Data Out Dynamic Random Accses Memory ) Jenis RAM yang digunakan pada perangkat OS Pentium, juga dapat melakukan proses penyimpanan dan mengambil data dalam waktu bersamaan.
- SDRAM ( Synchronous Random Acces Memory ) Jenis RAM lanjutan dari DRAM namun telah mengalami sinkronisasi oleh clock sistem. Jadi SDRAM lebih cepat dibandingkan dengan DRAM.
- DDRRAM ( Double Data Rate Random Acces Memory ) Jenis RAM dengan teknologi lanjutan dari SDRAM. DDR RAM meiliki generasi yaitu DDR, DDR2 ,DDR3 ,DDR4 dan kemungkinan akan terus berlanjut.
- RDRAM ( Rambus Dynamic Random Acces Memory ) Jenis RAM yang proses kerjanya lebih cepat dan umumnya lebih mahal dari SDRAM.
- VGRAM ( Video Graphic Random Acces Memory ) Jenis RAM yang berfungsi untuk mendukung video adapter dalam menghasilkan tampilan proses yang sedang atau yang telah berlangsung pada computer.Besarnya kapasitas VGRAM akan menentukan kualitas gambar atau tampilan yang dihasilakan oleh video adapter tersebut.
- DRAM ( Dynamic Random Acces Memory ) Jenis RAM yang di refresh (disegarkan) oleh CPU secara berkala agar data yang ada di dalamnya tidak hilang.
ROM ( Read Only Memory )
ROM merupakan perangkat atau proses yang terdapat di dalam CPU. Sebuah perangkat keras pada personal komputer yang bentuknya berupa chip memori semikonduktor yang isinya bisa dibaca. Data yang disimpan pada memori ini tidak mudah hilang meskipun aliran listik dimatikan karena ROM mempunyai sifat permanen. ROM berbeda dengan RAM ,walaupun mempunyai kesamaan yang sama-sama dapat diakses secara acak atau random.
Cara kerja ROM
Input devices dalam bentuk data diteruskan oleh ROM
menjadi informasi yang akan di tampilkan melalui Output devices. Input Devices
> Data > ROM > Information > Output devices.
Fungsi ROM
Berfungsi untuk menyimpan firmware dan di komputer untuk
menyimpan BIOS. Dalam BIOS ROM dapat mengeksekusi secara tepat tanpa menunggu
untuk menyalakan perangkat media penyimpanan lainnya terlebih dahulu. Berbeda
dengan penyimpanan lain memori ROM hanya dapat dibaca ,tetapi data pada memori
dapat ditulis ulang.
Jenis-jenis ROM :
- Mask ROM Jenis ROM yang tidak bisa ditulis ulang atau non-flashable sehingga ROM ini tidak dapat di upgrade.
- . PROM ( Programmable Read Only Memory ) Sebuah chip memori yang dapat diisi data satu kali saja, program yang dimasukkan dalam PROM tidak dapat di hapus dan akan menetap selamanya.
- EPROM ( Erasable Programmable Read Only Memory ) Jenis ROM yang bisa di hapus atau di program ulang. Dibagi menjadi 2 yaitu : UV EPROM (Ultra Violet EPROM) yang membutuhkan sinar UV untuk menghapus datanya. EEPROM (Electrically EPROM) yang menggunakan aliran listrik untuk menghapus atau memprogram ulang datanya.
- EEPROM ( Electrically Erasable Programmable Read Only Memory ) Jenis khusus dari PROM yang bisa dihapus dengan perintah elektris salah satu EEPROM ialah flash memory. Flash memory ini bisa digunakan di Konsol video game ,kamera digital ,chip BIOS dan lain-lain.
Comments
Post a Comment